djokothole

stand alone

14 October 2009

yang tertunda

blog ini sudah lama ada lho,
begitu lama sudah ..
tapi koq sepi terus?
apa sih kendalanya?
apa ya?
hmm .. banyak sih, sampai bingung nulisnya

(he he .. kayaknya sama dengan jawaban waktu ditanya " kenapa sih skripsi gak beres-beres?")

memang sih blog ini sudah ada sejak tahun 2004, tepatnya 11 september 2004, itulah posting pertama, sudah lupa moment kayak apa, lupa juga apakah bikinnya deket2 tanggal itu ato jauh sebelumnya dah lama sih. Tapi posting pertama tuh cakep juga untuk pembuka coba klik di sini. singkat dan padat - karena gak tau mo nulis apa ha ha.

posting selanjutnya selang hampir satu tahun, padahal dah ngebet banget pengen disebut blogger ha ha .. tapi tetep aja bingung mau nulis apa, akhirnya copy paste dari blog orang lain yang udah lupa sumbernya (sorry dulu belum tau etika ber-blog). posting itu panjang juga, dan menurut saya sih keren karena sama dengan nama blog-nya he he

kembali ke pertanyaan di atas, koq sepi? kondisi ini ternyata menggambarkan kebingungan saya terhadap fungsi blog ini. Dulu memang waktu bikin blog ini saya sempat berpikir untuk menggunakannya sebagai secret web log. Isinya bakal berupa pemikiran atau ungkapan pribadi yang diabadikan, semacam diari lah. Hanya untuk saya pribadi saja. Tapi sejalan dengan perkembangan waktu pengen juga bergaul di dunia blog supaya bisa memperkaya diri dan wawasan dengan pemikiran orang lain serta mendapat tanggapan terhadap tulisan-tulisan saya. Sempat juga ragu, gimana kalau pernah bercerita tentang sesuatu yang rahasia, atau sesuatu yang memalukan di masa lalu. Aah .. pokoknya tarik ulur di antara itu. Yang memprihatinkan jadinya malah semakin takut nulis. Malu juga mengingat bahwa nyali saya terlalu kecil untuk itu.

Tapi ternyata kemudian ada sebuah kebutuhan di dalam diri saya yang mengingatkan kembali kepada blog ini. saya tidak bekerja di bidang yang sama dengan latar belakang pendidikan saya, ada pengetahuan yang secara kognitif dibentuk secara kosisten serta membentuk pola pikir saya bahkan sampai sekarang yaitu ilmu yang saya dapat semasa kuliah (kuliahnya lama juga lho). pengetahuan ini nganggur aja di kepala saya. Selain itu kesibukan bekerja, serta kehidupan di rumah tangga seringkali memampatkan kepala ini padahal kan ada sisi-sisi lain seperti hobby, atau ketertarikan lainnya yang ingin eksis di kepala saya. Karena itulah saya coba mengisi kembali blog ini. karena maksud awalnya untuk itu maka blog ini saya beri tag line "it's my cave .. my hiding place". Ya .. blog ini semacam gua kecil saya untuk bersembuny sejenak dari rutinitas kehidupan saya sehingga bisa meliarkan lagi pikiran.

Sebuah harapan, semoga iseng ini bisa berguna bagi saya sendiri maupun bagi mereka yang sempat mampir. meskipun saat ini belum, tapi saya berencana untuk ikut meramaikan duna penulis blog di jagat maya ini. Itulah mengapa saat ini saya sedang mulai mengenalkan blog ini sekaligus mengenali jagat ini. Bagi yang sempat berkunjung terima kasih atas kunjungannya, ruang komentar tersedia untuk anda mengungkapkan pendapat. Sementara itu selain kenginan untuk aktif menulis, saya juga akan terus memperbaiki manajemen dan penampilan blog ini.
Seperti posting pertama saya, saya ucapkan selamat datang di Blog djokothole.

Semoga tidak ada lagi yang tertunda he he ..

0 comments: